INDBeasiswa – Dalam memenuhi tuntutan dunia pekerjaan saat ini, semakin banyak perguruan tinggi yang menyarankan mahasiswanya mengikuti program magang. Program magang sendiri bertujuan untuk menyiapkan para lulusan akademis yang siap kerja dan mempunyai keahlian-keahlian yang diperlukan di dunia kerja yang nyata.

Magang sendiri sebetulnya bukan program yang diwajibkan. Selain itu, program magang tidak selalu mendapatkan bayaran. Oleh karena itu, ada sebagian mahasiswa yang memilih untuk tidak magang. Padahal jika ditilik dari segi manfaat, magang dapat menguntungkan mahasiswa dari berbagai aspek. Selain mendapatkan pengetahuan akan dunia kerja, mahasiswa juga bisa mendapatkan pengalaman kerja yang dapat dicantumkan pada Curriculum Vitae ( CV ) pada saat melamar kerja nantinya. Selain itu, tidak jarang perusahaan akhirnya menetapkan peserta magang tersebut menjadi karyawan tetap mereka. Di Inggris, pemerintah menyarankan mahasiswanya untuk mengambil magang selama jangka waktu 10 minggu.

Saat ini, banyak universitas yang bekerjasama dengan institusi dan perusahaan asing yang memudahkan mahasiswa mereka untuk magang ke luar negeri. Lalu, apa saja manfaat yang didapatkan dari magang di luar negeri?

1. Belajar Untuk Menerima Tantangan
Dengan mengikuti program magang di luar negeri, membuat kalian “dipaksa” untuk keluar dari zona nyaman. Adaptasi dengan lingkungan baru, etika kerja, kebiasaan rekan kerja di lingkungan profesional, kebudayaan perusahaan, dan lain sebagainya akan sangat berguna untuk melatih kalian agar dapat berpikir kritis, cepat tanggap, mampu menghadapi tantangan, dan mengasah keahlian-keahlian yang biasanya dibutuhkan oleh perusahaan.

2. Pengalaman Kerja Internasional
Dengan persaingan kerja yang semakin ketat saat ini, lulusan perguruan tinggi pun semakin banyak dan tidak sedikit dari mereka yang saat ini masih belum mendapatkan pekerjaan. Untuk bisa mendapatkan pekerjaan impian, tentunya kalian harus dapat menyebutkan kelebihan yang dimiliki pada pihak perusahaan. Jika kalian memiliki pengalaman magang di luar negeri, perusahaan pun akan lebih mempertimbangkan diri kalian karena hal tersebut akan sangat membantu apalagi jika perusahaan tersebut mempunyai banyak relasi bisnis dengan perusahaan asing.

3. Menambah Pengetahuan
Program magang di luar negeri juga dapat membuat kalian memiliki wawasan lebih luas tentang hal-hal yang mungkin tidak ada di negara kita. Misalnya tentang peraturan politik, praktek bisnis, peraturan hukum yang dapat mempengaruhi bisnis pada negara tersebut. Sehingga membuat kalian dapat membawa pulang semua hal-hal positif yang dapat diterapkan di negara kita.

4. Mengenal Kebudayaan Negara Lain
Suka kebudayaan negara Perancis? Cara lebih baik dalam mengenal suatu kebudayaan adalah terjun langsung ke masyarakat tersebut. Dengan magang di luar negeri, kalian akan mendapatkan pengalaman baru bersama teman-teman baru, bahasa baru, mempelajari kebudayaan lokal, dan mengunjungi tempat-tempat baru di luar sana.

Baca Juga :

Kuliah Sambil Travelling? Kenapa Tidak?

TIPS Penting Untuk Mendapatkan Beasiswa!