TIPS CERDAS MEMPERSIAPKAN TES IELTS
Persiapan menghadapi tes IELTS untuk kamu yang ingin kuliah ke luar negeri
INDBeasiswa- Tips cerdas untuk bisa berhasil sebelum melalui tes IELTS kali ini dibagikan oleh Denita yang telah lulus kuliah dari University of Melbourne. Ingin tahu lebih lanjut silahkan baca informasinya lengkapnya dibawah ini.
![]() |
PERSIAPAN MENGHADAPI TES IELTS
Buatlah Persiapan
Denita mengatakan bahwa seseorang yang sering atau sudah lahir dalam lingkungan keluarga yang biasa menggunakan bahasa Inggris atau bahkan sudah bergaul dengan orang Eropa sekalipun juga belum tentu bisa lolos tes IELTS dengan mudah.
Kegagalan tersebut biasanya dikarenakan karena kurang persiapan. Untuk bisa mempunyai persiapan yang lebih baik maka kamu sebagai anak bangsa Indonesia jangan hanya mengambil kursus bahasa Inggris biasa. Disarankan oleh Denita untuk menggambil IELTS Preparation Test pada lembaga resmi IELTS yang ada di beberapa kota di Indonesia atau bisa juga kamu latihan dengan mengerjakan berbagai macam soal-soal IELTS.
Mengapa harus mengambil IELTS Preparation Test? Karena ada banyak hal yang bakal kamu pelajari seputar IELTS mulai dari tips menjawab soal atau pertanyaan dan strategi-strategi lainnya untuk membuat kamu bisa lulus tes IELTS. Buku yang digunakan juga merupakan buku resmi yang dikeluarkan oleh IELTS. Selain hal itu pengajar yang mengajar merupakan penguji IELTS sehingga kamu bakal dapat tips berharga dari mereka dalam menghadapi tes IELTS. Lebih asiknya lagi kamu bakal belajar soal-soal IELTS yang sudah digunakan sebelumnya. Lumayan kan dapet kisi-kisi soal. Untuk durasi tergantung kemampuan kalian ada yang 1 atau 2 minggu bahkan ada juga yang sampai berbulan-bulan.
Kalau kamu adalah tipe suka belajar mandiri maka bisa mengunjungi situs berikut ini mulai dari IDP, British Council dan IELTS. Didalamnya banyak latihan dan kumpulan soal, contoh jawaban, tips, strategi bahkan ada simulasi yang sangat berguna untuk kamu guna memberi bayangan bagaimana nantinya tes IELTS itu. Cuma info saja bahwa hasil simulasi tes IELTS tidak bisa kamu gunakan untuk mendaftar kuliah atau beasiswa luar negeri.
Waktu Pendaftaran
Segera daftar IELTS dan pilih lokasi tes yang menurut kamu dekat dengan tempat tinggal kamu. Hal ini supaya tidak terlalu menggangu kegiatan kamu dan juga menghindari yang namanya keterlambatan dalam melakukan tes. Untuk biaya IELTS segera hubungi Lembaga Resmi peyelenggara IELTS. Daftarnya alamat dan nama lembaga resmi IELTS dapat kamu lihat disini.
Hari Penentuan
Soal istirahat malam pastikan kamu udah mendapatkan istirahat yang cukup dan berkualitas 2 hari sebelum tes akan dimulai. Persiapkan barang yang kamu bawa misalnya SIM/ KTP, alat tulis dan beragam peralatan lainnya. Pada pagi hari “H”jangan biarkan perut kamu kosong. Luangkan waktu kamu sebentar untuk sarapan. Pastikan juga kamu sudah melakukan setoran tunai ke kamar mandi. Masa gagal hanya karena urusan “B.A.B”. Usahakan untuk datang setengah jam lebih dahulu sebelum tes dimulai. Hal ini menolong kamu untuk mengendalikan kepanikan dan kegelisahan. Lebih penting lagi perhatikan waktu setiap sesi dan selalu kosentrasi. Soal urusan pacar ngambek karena nggak diajak jalan di cafe simpan dulu di aja tas. Tetap tenang dan lewati ujian IELTS yang ada dihadapan mu.
Saat yang paling tepat untuk daftar IELTS itu kapan yah? cek informasinya disini: ” Belum tahu tentang IELTS, silahkan cek disini“.
Ingin SUKSES tes IELTS silahkan cek disini: “Tips sukses menghadapi tes IELTS“.




